Home » » Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Dari Internet

Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Dari Internet

loading...

Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Dari Internet | Saat ini dunia internet sudah berkembang demikian pesatnya sehingga memudahkan kita untuk mendapatkan berbagai informasi yang kita butuhkan dengan cepat dan mudah. Internet sepertinya sudah menjadi suatu kebutuhan pokok, hampir semua orang bisa mengakses internet dengan mudah, Tapi tidak semua orang mengetahui bahwa internet itu bisa kita jadikan sebagai lahan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Benarkah internet bisa menghasilkan uang?

Baiklah, pada kesempatan ini saya ingin berbagi sedikit informasi mengenai cara mendapatkan penghasilan tambahan dari internet khususnya bagi pemula.

Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Dari Internet

Cara mendapatkan penghasilan dari internet memang tidak mudah, seperti dalam dunia nyata atau offline, kita harus bekerja keras, terus belajar dan pantang menyerah. Pada kenyataanya, bisnis di dunia maya  memang harus berhati-hati terutama dalam mengambil sebuah tindakan karena dunia internet rawan dengan penipuan baik secara terselubung maupun terang-terangan. Apabila kita salah langkah, bisa saja uang anda akan melayang, saya sendiri pernah mengalaminya hehe.

Berikut ini adalah  cara-cara mendapatkan penghasilan tambahan dari internet.

Penghasilan Dari PTC

Cara ini merupakan cara yang paling mudah dilakukan karena tidak membutuhkan keahlian khusus yang penting punya perangkat komputer dan koneksi internet. Cara ini dapat dilakukan siapa saja baik ibu rumah tangga, remaja maupun kita yang sudah bosan bekerja di luar rumah karena aktivitas ini hanya dari rumah saja.

gambar clixsense

PTC adalah kepanjangan dari Paid To Click atau dibayar untuk setiap klik yang kita lakukan.  Pertama kali kita harus mendaftar untuk bergabung dengan program seperti ini secara gratis kemudian jika sudah bergabung, pekerjaan yang kita lakukan hanyalah meng-klik dan melihat iklan yang ditampilkan oleh situs PTC tersebut sampai durasi iklan selesai dan muncul pesan yang menyatakan anda berhak mendapatkan uang senilai iklan tersebut.

Bagi sebagian orang beranggapan bermain PTC itu hanya buang-buang waktu saja karena hasilnya sangat kecil dan untuk bisa payout membutuhkan waktu yang cukup lama, Namun sepertinya anggapan tersebut tidak akan berlaku buat anda yang tekun dan mau mempelajari sistem kerja dari PTC tersebut.

Dengan menerapkan strategi dan cara yang tepat, bermain PTC dapat memberikan penghasilan tambahan yang cukup lumayan.

Baca Juga : Cara Bermain PTC Yang Aman dan Menghasilkan

Penghasilan Dari Blogging.

Cara untuk mendapatkan penghasilan lewat Blogging ini memang lebih sulit terutama bagi pemula karena dibutuhkan kerja keras, keseriusan, ketekunan dan konsistensi anda. Banyak hal yang harus kita pelajari mulai dari SEO (search engine optimation), desain dan sedikit bahasa pemrograman.
Akan tetapi jika anda sudah berhasil penghasilan tambahan yang akan anda dapatkan cukup lumayan. Mendapatkan penghasilan dari blogging ini banyak direkomendasikan terutama oleh para master yang sudah berhasil karena resikonya sangat kecil tapi membutuhkan waktu yang lumayan lama.
Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Dari Internet

Dalam membangun sebuah blog yang besar dan terkenal memang tidak mudah, ada beberapa tahapan yang harus dipelajari dan diterapkan agar blog anda dikenal lalu mendapatkan banyak pengunjung. Ketika pengunjung blog anda sudah banyak maka akan datang tawaran iklan atau kerjasama afiliasi lainnya sehingga anda mulai mendapatkan penghasilan tambahan.

Menurut beberapa blogger yang sudah berhasil, aktivitas bloging yang mereka lakukan tidak hanya semata untuk mendapatkan uang akan tetapi karena hobi mereka. Jadi bagi anda yang hobi menulis atau memiliki banyak ide, aktivitas blogging ini bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Ada beberapa cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan melalui aktivitas Blogging ini, diantaranya adalah :

1.    Google Adsense

Google adsense adalah media periklanan milik google, anda dapat mendapatkan penghasilan tambahan dengan cara menjadi publisher google adsense. Memang caranya tidak mudah, hanya blog-blog yang sudah memenuhi kriteria yang diberikan google yang akan dipercaya menjadi publisher-nya.

Jika diterima menjadi publisher google adsense, anda akan dibayar jika ada pengunjung blog yang mengklik iklan google adsense pada blog anda. Pembayaran menggunakan dolar dengan minimum penarikan sebesar 100$. Besar-kecilnya pendapatan anda tergantung pada jumlah pengunjung atau visitor yang menklik iklan anda, semakin banyak yang klik maka akan semakin besar pendapatan anda.

2.    Jualan Blog

Membuat blog dan memiliki banyak blog merupakan asset bagi anda, mengingat blog yang anda miliki bisa dijual dimana tinggi-rendahnya harga blog tergantung kepopuleran blog tersebut, semakin besar jumlah pengunjung blog maka harga blognya akan semakin mahal.

3.    Jasa Pemasangan Iklan

Dengan memiliki blog anda dapat membuka jasa pemasangan iklan. Syaratnya, blog anda harus sudah terkenal sehingga pemilik iklan mau membayar untuk iklan yang dipasang pada blog anda.

4.    Mengikuti Program Afiliasi


Program Afiliasi merupakan suatu program yang cara kerjanya mempromosikan produk orang lain dan jika ada yang membeli barang melalui link anda, maka anda bisa mendapatkan uang.

Program Afiliasi atau affiliate marketing adalah semacam broker atau makelar yang menjembatani antara yang punya produk dengan pembeli. Pembeli bisa menemukan produk atau barang yang dicari melalui blog anda.

Cara ini merupakan peluang yang cukup baik untuk mendapatkan tambahan penghasilan melalui internet.  Dimana anda mempromosikan barang atau produk milik orang lain dan anda akan mendapatkan komisi ketika pembeli melakukan transaksi melalui perantara anda.

Syarat untuk menjadi affiliate marketer adalah memiliki blog dengan topic yang sesuai dengan barang yang akan dipromosikan. Banyak sekali situs-situs yang mengajak kerjasama kepada para blogger diantaranya amazon.com, lazada.com dan banyak lagi lainnya.

Jika anda pandai merangkai kata-kata yang menarik serta memiliki blog yang bagus, anda bisa mencoba cara ini, namun saran saya jangan memakai domain blogspot untuk berjualan dan jika memang anda ingin menekuni bidang ini sebaiknya anda membeli domain premium untuk berjualan, hal tersebut dilakukan agar lebih menarik para pengunjung dan pengunjung yang datang tidak meremehkan dan memandang rendah barang yang anda jual pada blog tersebut.

Penghasilan Dari Youtube

Youtube.com adalah situs popular milik Google yang berfungsi untuk berbagi video. Anda dapat membuat akun youtube secara gratis melalui email gmail kemudian anda dapat meng-upload video sebanyak-banyaknya. Sebaiknya video yang anda unggah atau aupload adalah video buatan sendiri baik dibuat menggunakan handphone, alat perekam video atau hasil mixing pengolahan software video lainnya.

Saat ini, selain digunakan sebagai situs berbagi video, youtube juga merupakan salah satu media untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari internet. Caranya dengan bergabung sebagai publisher adsense youtube dengan syarat anda harus rajin meng-upload video buatan sendiri.

Untuk menjadi publisher youtube lebih mudah dibandingkan dengan publisher google adsense, dengan hanya memiliki 3 video hasil karya sendiri saja kemungkinan besar akan diterima. Iklan google akan muncul secara otomatis pada video anda dan jika ada pengunjung yang mengklik iklan tersebut anda akan mendapatkan komisi.

Sudah banyak youtuber yang sukses meraup ratusan bahkan ribuan dolar dari youtube. Ini adalah salah satu cara paling mudah untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari internet.

Penghasilan Dari Jualan Online

Salah satu peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari internet adalah berjualan secara online baik barang milik sendiri atau menjual barang milik orang lain (dropship).  Untuk berjualan secara online atau memiliki toko online sebaiknya anda menggunakan situs top level domain pribadi atau menggunakan situs market place gratisan seperti olx, berniaga.com, kaskus, FJB dan lain-lain.

Penghasilan Dari Jasa Penulis Konten

Peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari internet lainnya adalah menjadi penulis konten. Tinggi-rendahnya harga per artikel tergantung pada kualitas konten dan jumlah kata pada artikel yang anda buat, semakin banyak jumlah kata maka akan semakin berharga.

Penghasilan Dari Aplikasi Android Whaff Rewards

Untuk mendapatkan penghasilan tambahan tidak hanya menggunakan PC atau laptop saja namun melaui sebuah ponsel android anda juga dapat mengais dolar dari internet.

Aplikasi "WHAFF" merupakan salah satu aplikasi android terbaik penghasil uang dollar yang belakangan ini sedang lagi naik daun dan banyak di minati karena pengerjaanya yang sangat mudah dan simple, serta whaff benar-benar membayar membernya tepat waktu.

Demikian ulasan tentang cara mudah untuk mendapatkan penghasilan dari internet, tentunya masih banyak cara lainnya. Anda bisa mencobanya satu per satu atau mencobanya langsung sekaligus namun semua cara yang anda pilih membutuhkan waktu, kerja keras dan keuletan anda. Jika anda mampu bertahan menghadapi berbagai kesulitan dan kendala yang muncul maka kemungkinan besar anda akan berhasil.

Semoga Bermanfaat


loading...

1 komentar:

  1. Bagus, tapi coba dikasi referensi link utk daftar ptc dan jasa penulis kontent

    BalasHapus